Minggu, 10 November 2013

cilok isi abon

Cilok atau aci dicolok adalah jajanan tradisional yang digemari oleh semua kalangan, terutama anak-anak. Cilok ini terbuat dari tepung kanji (aci dalam bahasa Sunda), yang kenyal dan ditambahkan dengan bumbu pelengkap seperti sambal kacang, kecap dan saos. Cilok bentuknya seperti bakso, hanya beda dari bahan dasarnya.  Dalamnya bisa dikasih isian berupa daging, telur, abon, keju ataupun tanpa isian. Kali ini aq bikin dengan isian abon. Resep aq dapat dari Teh Nina yang sharing di group fb Bakul Kue Rumahan.


CILOK ISI ABON
ala NauraCakes by Nina

Bahan:
100 gr tepung sagu/kanji
100 gr tepung terigu protein sedang
1 tangkai daun bawang, iris halus
* campur semua tepung & daun bawang, sisihkan

Bumbu:
2 siung bawang putih
1/2 sdt garam
1/4 sdt merica
1/2 gula pasir
kurleb 200 ml air (bisa pakai air kaldu klo ingin lebih gurih)

Isi :
daging ayam, sosis, keju, telur rebus, abon, dll (sesuai selera)

Cara membuat :
1. Masak semua bumbu dalam air kaldi sampai mendidih
2. Selagi panas tuangkan air kaldu sedikit demi sedikit ke dalam tepung. aduk sampai tercampur rata
3. Bila adonan sudah bisa dipulung, hentikan pemakaian air kaldunya
4. Biarkan agak hangat, baru dibentuk
5. Bulatkan adonan, isi dengan bahan isian (atau tanpa isian)
6. Rebus di dalam air mendidih sampai mengambang, angkat
7. Kalo pakai isian, kukus cilok sampai empuk

Bumbu kacang:
50 gr kacang tanah goreng, haluskan
2 siung bawang putih, haluskan
3 buah cabe rawit (atau sesuai selera), haluskan
3 lembar daun jeruk purut
gula merah secukupnya
225 ml air (atau kekentalan sesuai selera)

Cara membuat:
Campur kacang & semua bumbu, masak sampai matang & mengental

Penyelesaian :
Campur cilok dengan bumbu kacangnya

Pelengkap:
Kecap dan saos


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...